YARSI Village Empowerment Centre merupakan pusat Pengabdian kepada Masyarakat yang berada dibawah pimpinan Wakil Rektor III Bidang Pengabdian kepada Masyarakat, dimana unit kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat berada di tingkat Universitas yang berdiri pada Tahun 2009 dengan SK Rektor No. 0035/REK/KEP/IX/2009 tentang Pendirian YARSI Village Empowerment Centre.
Pendirian lembaga YARSI Village Empowerment Centre adalah untuk melaksanakan pemberdayaan pedesaan bagi masyarakat yang kurang mampu dengan tujuan menjadikan masyarakat yang mandiri.
Pemberdayaan masyarakat desa adalah upaya untuk mengembangkan kemandirian dan kesejahteraan masyarakat dengan meningkatkan pengetahuan, sikap, keterampilan, perilaku, kemampuan, kesadaran, serta memanfaatkan sumber daya melalui penetapan kebijakan, program, kegiatan, dan pendampingan yang sesuai dengan esensi masalah dan prioritas kebutuhan masyarakat desa
Pemberdayaan masyarakat pedesaan sesungguhnya upaya untuk merubah pola perilaku masyarakat untuk meningkatkan kemampuan dan kemandirian lewat empat aspek:
- Perlindungan sosial
- Peningkatan kapasitas
- Peningkatan aksesibilitas
- Pemanfaatn potensi lokal
Untuk melaksanakan semua kebijakan pemberdayaan masyarakat tersebut, faktor utama yang harus dilaksanakan dengan melakukan identifikasi apa yang menjadi kebutuhan masyarakat melalui pengkajian dan pengembangan.
YARSI Village Empowerment Centre menganggap perlu untuk mendorong dan memfasilitasi para dosen melakukan pengabdian masyarakat. Sejauh ini ada sejumlah peluang pengabdian kepada masyarakat yang dapat dimanfaatkan oleh masyarakat sekitar lingkungan desa binaan.
Visi:
Menjadi Lembaga Perguruan Tinggi Islam yang perduli kepada Pemberdayaan pedesaan melalui kegiatan pengabdian kepada masyarakat dengan mendorong kemandirian masyarakat yang mampu secara mandiri menanggulangi masalah yang terjadi.
Misi:
Salah satu misi yang harus dilaksanakan oleh YARSI Village Empowerment Centre Universitas YARSI adalah melaksanakan pengabdian kepada masyarakat (PkM) dengan dua hal yaitu:
- Sebagai perwujudan, peran serta dan tanggung jawab YARSI Village Empowerment Centre dalam rangka ikut mencerdaskan kehidupan bangsa.
- Sebagai implementasi dan desiminasi kepada masyarakat dari berbagai temuan hasil penelitian/kajian yang dilakukan oleh YARSI Village Empowerment Centre. Di sisi lain, Pengabdian kepada masyarakat pada desa binaan merupakan salah satu tugas dan fungsi utama yang harus dijalankan oleh para dosen, sebagai tenaga fungsional di perguruan tinggi. Berangkat dari dua fanomena tersebut, maka pengabdian kepada masyarakat harus ditempatkan pada posisi yang penting dan menjadi prioritas sebagaimana kegiatan pembelajaran dan penelitian pada desa binaan YARSI Empowerment Centre Universitas YARSI.
Tujuan
Program pengabdian masyarakat ini memiliki maksud dan tujuan untuk:
- Memfasilitasi dan memperluas desa binaan untuk melaksanakan pengabdian kepada masyarakat dalam rangka memenuhi tugas dan fungsinya dalam bidang pengabdian kepada masyarakat.
- Menerapkan dan menyebarluaskan hasil-hasil penelitian/kajian kepada masyarakat sebagai bagian dari upaya untuk memberdayakan dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat.